Rabu, 22 Mei 2013

KETIKA PENGHARGAAN DIANGGAP TAK PERLU


Ini melanjutkan tulisanku mengenai penghargaan. Mungkin dalam tulisan mengenai penghargaan telah terdapat beberapa yang dijelaskan. Namun, hari ini aku mendapatkan sebuah peristiwa yang tidak mengenakkan. Yang sangat bodoh dalam hidupku yakni ketika penghargaan dianggap tidak perlu lagi.
Siapa yang mau bekerja tanpa imbalan ??
Siapa yang mau bekerja tanpa penghargaan ??
Jawabannya sudah pasti tidak ada. Walaupun pada kenyataannya mulut seseorang mampu mengatakan bahwa ia mau dan ikhlas walaupun tanpa mendapat penghargaan, walaupun tanpa gaji. Itu semua hanya sebuah kemunafikan. Anda tak akan pernah dapat memungkiri hati anda. Anda hidup didunia ini membutuhkan penghargaan lho !!!!
Semua orang boleh menganggap penghargaan tidak penting dan tidak perlu. Tapi pada dasarnya penghargaan itu sangat penting dan sangat perlu. Yang terjadi jika seseorang tidak memberikan sebuah penghargaan atas usaha keras anda yang membuat kesuksesan pada sebuah kelompok, maka anda akan merasa bahwa diri anda bodoh, tolol, dan lainnya yang intinya menghujat kepada diri sendiri.
Ingat, anda harus belajar memberikan penghargaan pada orang lain karena itu sangat berpengaruh pada perlakuan yang anda dapatkan dari orang tersebut.

KETIKA PENGHARGAAN DIANGGAP TAK PERLU


Ini melanjutkan tulisanku mengenai penghargaan. Mungkin dalam tulisan mengenai penghargaan telah terdapat beberapa yang dijelaskan. Namun, hari ini aku mendapatkan sebuah peristiwa yang tidak mengenakkan. Yang sangat bodoh dalam hidupku yakni ketika penghargaan dianggap tidak perlu lagi.
Siapa yang mau bekerja tanpa imbalan ??
Siapa yang mau bekerja tanpa penghargaan ??
Jawabannya sudah pasti tidak ada. Walaupun pada kenyataannya mulut seseorang mampu mengatakan bahwa ia mau dan ikhlas walaupun tanpa mendapat penghargaan, walaupun tanpa gaji. Itu semua hanya sebuah kemunafikan. Anda tak akan pernah dapat memungkiri hati anda. Anda hidup didunia ini membutuhkan penghargaan lho !!!!
Semua orang boleh menganggap penghargaan tidak penting dan tidak perlu. Tapi pada dasarnya penghargaan itu sangat penting dan sangat perlu. Yang terjadi jika seseorang tidak memberikan sebuah penghargaan atas usaha keras anda yang membuat kesuksesan pada sebuah kelompok, maka anda akan merasa bahwa diri anda bodoh, tolol, dan lainnya yang intinya menghujat kepada diri sendiri.
Ingat, anda harus belajar memberikan penghargaan pada orang lain karena itu sangat berpengaruh pada perlakuan yang anda dapatkan dari orang tersebut.

Menanam & Menuai


Dua kata yang berbeda namun saling memaknai. Kita tentu sudah tidak asing dengan kata “menanam dan menuai” kan ??
Sejak kecil kita mungkin sudah diajarkan tentang sebuah peribahasa atau kata mutiara yang bunyi nya seperti ini “siapa yang menanam, maka dia yang akan menuainya kelak”.
Namun, pernahkah kita berfikir bahwa kata mutiara ini salah ??
Atau apakah kita mulai berandai-andai jika anda yang menanam namun orang lain yang menuai ??
Apa yang terjadi jika itu semua terjadi ??
Jawabannya pasti kita merasa bodoh atas apa yang telah kita lakukan agar bisa menuai suatu saat kelak. Jika kita kaji masalah di Negara kita saat ini, banyak yang hanya bisa menuai saja namun tidak mampu untuk menanam. Bukan tidak mampu sebenarnya, namun tidak ingin menanam karena menanam membutuhkan proses yang sangat lama sebelum bisa untuk dituai.
Di Negara kita saat ini, semua orang ingin mendapatkan kepopuleran dengan cara yang instan. Tanpa memikirkan efek dari cara instan yang dilakukannya. Sebagai contoh terdekat saja, politik kampus baik itu dari pihak BEM, HMJ atau apapun namanya pasti tidak terlepas dari adanya pihak tertentu yang menuai dari hasil kerja keras temannya.
Ingat, jika ingin menuai maka anda harus menanam. Jangan hanya jadi benalu dan jangan jadi duri dalam daging.
Sebelum mulai, saya harus bertanya terlebih dahulu “Siapa diantara anda semua yang tidak menginginkan sebuah perhargaan ??”
Mungkin anda semua menjawab dimulut, saya tidak butuh itu semua. Namun pernahkah anda bertanya kedalam hati kecil anda mengenai kebutuhan akan penghargaan itu ??
Tidak bisa dipungkiri, kita hidup didunia ini memiliki berbagai macam kebutuhan. Termasuk didalamnya kebutuhan akan penghargaan. Salah satu tokoh Psikologi yakni Abraham Maslow mengatakan bahwa manusia memiliki beberapa kebutuhan dan yang paling tinggi adalah kebutuhan akan aktualiasasi diri. Namun Maslow juga mengatakan beberapa kebutuhan manusia lainnya yakni kebutuhan rasa aman, cinta, dan termasuk juga penghargaan.
Apakah anda rela ketika anda mengerjakan sesuatu hal yang menurut anda sudah maksimal namun tidak dihargai ??
Apakah anda rela ketika anda mengerjakan sesuatu hal namun yang di beri penghargaan adalah orang lain ??
Untuk itu berilah sebuah kontribusi yang baik dalam hidup agar anda dapat dihargai dan mendapat sebuah penghargaan dari orang-orang disekitar anda. Namun anda juga harus memberi penghargaan atas usaha orang lain jika anda juga ingin mendapatkan kebutuhan itu.
“Hargai orang lain, maka orang lain akan menghargai anda”